Materi akuntansi kali ini akan menjelaskan contoh kasus just in time / contoh perusahaan just in time / contoh penerapan just in time dalam perusahaan.

Di bawah ini adalah beberapa contoh just in time di perusahaaan-perusahaan terkemuka di dunia antara lain :

Dell Computer

Dell adalah sebuah produsen komputer yang menerapkan Just In Time dengan unik. Pelanggan atau calon pembeli Dell Computer bisa membeli komputer langsung secara online. Pelanggan dapat memesan semuanya mulai dari hard drive, monitor sampai warna dan lebar layarnya pun bisa dipesan secara custom. Begitu pesanan selesai dibuat oleh pembeli, bahan baku dan suku cadang yang baru mulai dipesan oleh pihak Dell ke suppliernya. Bahan baku tersebut kemudian dirakit dan siap diproduksi untuk pelanggan dalam waktu yang relatif singkat.

Toyota

Toyota adalah salah satu contoh perusahaan yang menerapkan sistem just in time dengan sukses. Strategi produksi Toyota yaitu tidak memproses bahan baku untuk dirakit dan diproduksi sampai pesanan benar-benar diterima dan produk tersebut benar-benar siap untuk diproduksi. Mereka menggunakan “kanban system” sebagai penerapan metode JIT. Dengan sistem Just In Time , Toyota mampu menjaga jumlah minimum persediaan mereka.  Hal ini berarti biaya operasional yang dihasilkan jauh lebih rendah. Dengan metode just in time, Toyota juga mampu beradaptasi dengan cepat terhadap perubahan permintaan tanpa harus khawatir tentang membuang ataupun menimbun persediaan yang mahal.

Harley Davidson

Harley Davidson menerapkan sistem Just In Time pada sistem produksi mereka sejak perang dunia ke dua. Hasilnyapun didapat bahwa tingkat persediaan Harley Davidson menurun 75 persen serta didapatkan adanya peningkatan produktivitas pada berbagai produk mereka. Keberhasilan Harley Davidson saat menggunakan sistem JIT ini adalah tidak ada lagi yang namanya penimbunan persediaan motor dan produk mahal lainnya yang mengganggu kinerja mereka.

Nah itulah beberapa contoh just in time pada perusahaan di dunia. Semoga bermanfaat ! Baca juga pengertian just in time 🙂